SUMENEP – Sebagai bentuk rasa syukur atas diraihnya piala Adipura ke-10, Pemkab Sumenep mengadakan kirab keliling kota, Senin (21/1) sekitar pukul 07.20.
Kirab yang diikuti pimpinaan OPD tersebut, dimulai dari kantor pemkab usai apel dan dikawal barisan Kacong Jhebbing serta satpol PP.
Sebelum kirab dimulai, Wabup Achmad Fauzi menyerahkan piala Adipura ke Bupati A. Busyro Karim. Setelah itu, peserta kirab keliling kota. Rutenya mulai dari kantor pemkab, Jalan Pahlawan, dan Tugu Ayam Jantan Desa Pamolokan.
Selanjutnya, peserta kirab melewati MAN Sumenep, Jalan Agus Salim menuju rumah dinas bupati, Taman Adipura dan kembali ke kantor pemkab.
Abdul Kadir selaku Kabag Humas Setkab Sumenep mengatakan, penghargaan tersebut dipersembahkkan kepada seluruh warga. Sebab berkat dukungan masyarakat dalam menjaga kebersihan, Kota Sumenep akhirnya menyabet piala Adipura.
“Ini penghargaan ke 10 bagi Pemkab Sumenep. Khusus kepemimpinannya Bupati A Busyro Karim, Sumenep sudah 7 kali boyong Adipura,” paparnya. (Ubay Shabaro)