23 C
Madura
Saturday, June 10, 2023

Ratusan Perahu Meriahkan Rokat Tase’

SAMPANG, Jawa Pos Radar Madura – Masyarakat Desa Labuhan, Kecamatan Sreseh, menggelar petik laut, Sabtu (18/6). Acara tahunan tersebut dilaksanakan selama tiga hari tiga malam, mulai 16–18 Juni.

Kades Labuhan Jawahir mengatakan, sejak Kamis pagi (16/6) puluhan warga sudah berada di tepi laut. Sebab, saat itu digelar acara makan ikan. Sedangkan pada hari kedua diadakan karnaval. ”Selanjutnya mengadakan khotmil Qur’an. Harapannya, mendapatkan perlindungan dari Allah SWT,” katanya.

Menurut dia, petik laut diikuti ratusan perahu. Sebab, para nelayan ingin ikut mengantarkan sesajen ke tengah laut. ”Tahun-tahun sebelumnya hanya ada 5–15 perahu yang mengawal ke tengah laut, tapi tahun ini ada sekitar 150 perahu,” paparnya.

Baca Juga :  Warga Kampung Nelayan Lestarikan Rokat Tase’

Dijelaskan, acara rokat tase’ merupakan bentuk rasa syukur masyarakat Desa Labuhan atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. ”Semoga pada hari-hari berikutnya, rezeki kita diperlancar oleh Allah SWT. Semoga laut tetap bersahabat dengan nelayan Desa Labuhan,” tandasnya. (c3/yan)

SAMPANG, Jawa Pos Radar Madura – Masyarakat Desa Labuhan, Kecamatan Sreseh, menggelar petik laut, Sabtu (18/6). Acara tahunan tersebut dilaksanakan selama tiga hari tiga malam, mulai 16–18 Juni.

Kades Labuhan Jawahir mengatakan, sejak Kamis pagi (16/6) puluhan warga sudah berada di tepi laut. Sebab, saat itu digelar acara makan ikan. Sedangkan pada hari kedua diadakan karnaval. ”Selanjutnya mengadakan khotmil Qur’an. Harapannya, mendapatkan perlindungan dari Allah SWT,” katanya.

Menurut dia, petik laut diikuti ratusan perahu. Sebab, para nelayan ingin ikut mengantarkan sesajen ke tengah laut. ”Tahun-tahun sebelumnya hanya ada 5–15 perahu yang mengawal ke tengah laut, tapi tahun ini ada sekitar 150 perahu,” paparnya.


Baca Juga :  Warga Kampung Nelayan Lestarikan Rokat Tase’

Dijelaskan, acara rokat tase’ merupakan bentuk rasa syukur masyarakat Desa Labuhan atas nikmat yang diberikan oleh Allah SWT. ”Semoga pada hari-hari berikutnya, rezeki kita diperlancar oleh Allah SWT. Semoga laut tetap bersahabat dengan nelayan Desa Labuhan,” tandasnya. (c3/yan)

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

/