SAMPANG – Kejurnas OnePrix 2019 di Sirkuit Sentul Karting Bogor selesai digelar pada Sabtu lalu (12/10). Hasilnya, putra daerah Sampang berhasil menyabet juara di kategori 150 CC tune up injection (novice).
Pembalap asal Sampang itu adalah Moh. Murobbil Vitoni. Racer yang biasa dipanggil Robby Sakera dan lahir 15 Juli 2004 itu, memulai karir pada usia tujuh tahun. Robby terus menoreh prestasi tingkat nasional.
Berbagai even balap motor telah diikuti, baik skala nasional maupun internasional. Yang terbaru, Robby Sakera diprediksi menjadi kandidat juara umum Kejurnas OnePrix 2019.
Nanang Novianto, pengurus IMI Jawa Timur mengatakan, juara umum diseleksi berdasar prestasi pada seri sebelumnya. “Dan Robby berpeluang menjadi kandidat juara umum,” ujarnya.
Dia berharap prestasi yang diraih Robby sebagai tolak ukur jelang PON 2020. “Semoga Robby terus mengharumkan nama baik Madura di tingkat nasional dan internasional,” pungkasnya. (Dimas Liani)