27.9 C
Madura
Monday, June 5, 2023

Pantau Kinerja ASN, Bupati Pamekasan Sidak Mall Pelayanan Publik

PAMEKASAN – Hari pertama masuk kerja, Bupati Pamekasan Badrut Tamam melakukan sidak ke Mall Pelayanan Publik di Jalan Raya Panglegur  Kecamatan Tlanakan, Senin (10/6) pukul 10.30.

Bupati Badrut Tamam mengatakan, sidak dilakukan untuk memantau dan memastikan pelayanan publik kepada masyarakat tetap berjalan di hari pertama ASN masuk kerja.

“Saya lihat kinerja ASN di Mall Pelayanan Publik sudah bagus. Setelah dicek secara keseluruhan, hanya satu instansi yang pegawainya tidak masuk,” tuturnya.

Badrut mengakui fasilitas Mall Pelayanan Publik masih banyak kekurangan. “Misalnya kondisi kantin, belum tersedianya eskalator dan desain interior yang monoton,” terangnya.

Dijelaskan, kekurangan itu masih dalam batas wajar. Tapi, kinerjanya sudah maksimal. “Usai PAK, kita berencana membenahi mall pelayanan publik,” pungkas Badrut. (Santi Stia Wardani)

Baca Juga :  Nilai Akademik Tak Jadi Acuan Kelulusan

PAMEKASAN – Hari pertama masuk kerja, Bupati Pamekasan Badrut Tamam melakukan sidak ke Mall Pelayanan Publik di Jalan Raya Panglegur  Kecamatan Tlanakan, Senin (10/6) pukul 10.30.

Bupati Badrut Tamam mengatakan, sidak dilakukan untuk memantau dan memastikan pelayanan publik kepada masyarakat tetap berjalan di hari pertama ASN masuk kerja.

“Saya lihat kinerja ASN di Mall Pelayanan Publik sudah bagus. Setelah dicek secara keseluruhan, hanya satu instansi yang pegawainya tidak masuk,” tuturnya.


Badrut mengakui fasilitas Mall Pelayanan Publik masih banyak kekurangan. “Misalnya kondisi kantin, belum tersedianya eskalator dan desain interior yang monoton,” terangnya.

Dijelaskan, kekurangan itu masih dalam batas wajar. Tapi, kinerjanya sudah maksimal. “Usai PAK, kita berencana membenahi mall pelayanan publik,” pungkas Badrut. (Santi Stia Wardani)

Baca Juga :  Dihantam Avanza, Pencari Rumput Tewas

Artikel Terkait

Most Read

Artikel Terbaru

/