SAMPANG – Bupati Sampang H. Fadhilah Budiono memberikan dukungan kepada Moh. Jakfar di ajang Madura Awards 2017. Orang nomor satu di lingkungan Pemkab Sampang itu mengajak masyarakat untuk memenangkannya sebagai tokoh muda populer.
Menurut Fadhilah, dukungannya tidak semata-mata untuk ikut meramaikan event tersebut. Namun, lebih kepada penilaian terhadap kiprah Moh. Jakfar yang telah berkontribusi membangun generasi muda Kota Bahari.
”Kalau dia keluar sebagai pemenang di Madura Awards, akan menjadi kebanggan bagi Sampang, jadi toreh areng-sareng dukung Jakfar,” ujar bupati tiga periode tersebut.