SAMPANG – Kontingen Kabupaten Sampang berjaya dalam Kejuaraan Provinsi Taekwondo di Kabupaten Kediri. Pada turnamen yang dilaksanakan pada 7–8 Oktober, kontingen Kota Bahari meraih 20 medali. Perinciannya, 14 medali emas dan 6 medali perak (selengkapnya lihat grafis).
Pencapaian atlet Kota Bahari tersebut melebihi target yang dibebankan kepada mereka. ”Jujur, hasil ini cukup mengejutkan bagi saya. Ini melampaui target kami,” ungkap Ketua TI Sampang Ahmad Hendro Cahyono Senin (9/10).
Pada kejuaraan tersebut, Pengurus Kabupaten TI (Taekwondo Indonesia) Sampang mengirimkan 20 atlet. Rata-rata yang diturunkan dalam kejurprov kali ini masih berusia muda. Mereka turun di 21 kelas yang dipertandingkan.
Kebijakan itu sengaja diambil untuk menambah jam terbang. Namun, di luar dugaan mereka justru mampu meraih medali. ”Kebanyakan masih usia pemula, ini untuk regenerasi atlet kami,” tambahnya.
Menurutnya, saat ini klub taekwondo di Kabupaten Sampang mulai bermunculan. Untuk itu, sebelum berangkat, TI Sampang melakukan seleksi terlebih dahulu. Seleksi tersebut berguna untuk memilih atlet terbaik.
Klub taekwondo tidak hanya di wilayah perkotaan, tapi tersebar hingga wilayah kecamatan. Pengkab TI Sampang bersyukur dengan menjamurnya klub taekwondo. Hal itu dapat memudahkan penjaringan atlet saat ada kejuaraan di luar daerah.
”Di daerah pantura (pantai utara) Sampang juga mulai banyak bermunculan klub taekwondo,” ujar Hendro. Dia berharap prestasi yang diraih 20 atlet tersebut bisa memotivasi atlet lain.