SAMPANG – Bank Jatim Cabang Sampang ikut memerihkan perayaan Hari Jadi (Harjad) Ke-394 Sampang. Bank ini mendukung sejumlah kegiatan yang dilaksanakan pemkab. Salah satunya, pameran dan pasar rakyat di Lapangan Wijaya Kusuma Sabtu (25/11).
Dalam acara tersebut Bank Jatim menyediakan sejumlah stan untuk peserta atau pedagang yang ikut pameran. Selain itu, memasang beberapa umbul-umbul di sekitar lokasi. Dengan demikian, lokasi pameran menjadi semakin bagus dan menarik.
Pemimpin Bank Jatim Cabang Sampang R. Moch. Rachmatullah mengatakan, selain ikut memeriahkan Harjad Ke-394 Sampang, partisipasi tersebut merupakan bentuk dukungan kepada pemkab dalam menjalankan program ekonomi kerakyatan. ”Kami akan terus mendukung kemajuan sektor perekonomian Sampang,” katanya.
Pihaknya berterima kasih kepada pemkab atas kerja sama yang selama ini terjalin. Kepercayaan pemerintah dengan menjadikan Bank Jatim sebagai partner menjalankan program UMKM dan investasi daerah menjadi kebanggaan. Juga semangat untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
”Kaluarga besar Bank Jatim mengucapkan dirgahayu Pemerintah Kabupaten Sampang Ke-394. Semoga Sampang semakin maju dan jaya,” harapnya.