JEMBER – Tim Futsal Bangkalan berhasil memenangkan pertandingan perdananya di babak penyisihan grup C melawan Tim Futsal Kabupaten Pasuruan di Porprov Jatim, Rabu malam (23/6). Pada pertandingan yang dihelat di Jember itu, tim asuhan Geriyan tersebut sempat tertinggal 2-0 sebelum akhirnya mampu membalikkan keadaan menjadi 4-2.
Ketua Asosiasi Futsal Kabupaten (AFK) Bangkalan Fahrozy Choiril Zamzam menyampaikan, di pertandingan tersebut Tim Futsal Bangkalan tampil kurang maksimal di babak pertama. Beberapa permain terlihat demam panggung saat menjalani laga perdananya di grup C.
”Sehingga kami harus ketinggalan dua gol di menit-menit awal babak pertama,” tuturnya Kamis (23/6).
Namun setelah mendapat arahan, kepercayaan diri pemain mulai terlihat. Alhasil, timnya menguasai jalannya pertandingan. Sehingga mampu membalikkan keadaan dengan mencetak empat gol balasan. Skor itu bertahan hingga akhir pertandingan.
”Evaluasinya akan membenahi mental pemain untuk pertandingan berikutnya,” imbuhnya.
Kemenangan perdana itu membuat Tim Futsal Bangkalan bertengger nomor urut kedua klasemen sementara grup C. Sementara pemuncak klasemen diduduki Tim Futsal Ponorogo yang juga berhasil meraih kemenangan dengan skor telak 7-1 saat menghadapi Tim Futsal Bondowoso.
”Secara perolehan poin, kami sama dengan Ponorogo. Tetapi, Ponorogo unggul selisih gol,” terangnya.
Pria yang juga menjabat Camat Labang itu menyatakan, di pertandingan berikutnya, Tim Futsal Bangkalan akan menghadapi Tim Futsal Bondowoso, Minggu (26/6). Dia belum tahu banyak tentang kekuatan calon lawan. Mengingat, kekuatan tim yang tegabung di grup C terbilang merata.
”Kita sama-sama tidak tahu dan buta kekuatan calon laawan,” ungkapnya.
Ketum KONI Bangkalan Moch. Fauzan Ja’far mengaku senang dengan kemenangan perdana yang diraih oleh Tim Futsal Bangkalan. Dia berharap, dua laga berikutnya mampu disapu bersih. Sehingga bisa lolos ke perempat final dengan status juara grup.
”Kemenangan perdana ini harus dijadikan motivasi untuk pertandingan berikutnya,” pesannya. (jup/onk)