BANGKALAN – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Bangkalan terus matangkan persiapan atlet menuju Pekan Olahraga (Porprov) 2022. Meski bulan Ramadan, kegiatan pemusatan latihan kabupaten (puslatkab) tetap lanjut dan tidak terganggu.
Ketua Umum KONI Bangkalan Moch. Fauzan Ja’far menuturkan, puslatkab merupakan program fokus KONI untuk mempersiapkan atlet guna mengikuti ajang bergengsi tingkat Jatim. Bulan Ramadan tidak boleh dianggap hambatan. Atlet harus tetap semangat.
”Kebetulan di kantor KONI sudah disiapkan fasilitas olahraga untuk latihan pemanasan,” ujarnya.
Selama puslatkab berlangsung, atlet di tiap cabang olaharga (cabor) akan diawasi secara ketat oleh tim monitoring dan evaluasi (monev). Terutama, pengawasan dilakukan ketika proses latihan sedang berlangsung.
”Tim monev terus keliling melakukan pengawasan ke masing-masing cabor. Semata-mata untuk prestasi,” kata mantan ketua KPU Bangkalan itu.
Untuk menghadapi Porprov 2022, semua harus disiapkan dengan serius. Sebab, lawannya cukup hebat. Apalagi, pengalaman porprov sebelumnya Bangkalan tidak cukup baik. Karena itu, tidak boleh main-main.
”Lagi pula, target kita cukup luar biasa, yakni 10 besar pada ajang Porprov 2022,” tandasnya. (daf/onk/par)